OKENarasi.com - Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kabupaten Malaka siap menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Tinju Amatir.
Kejurda tinju amtir di Malaka ini akan menghadirkan atlet-atlet tinju di wilayah NTT atau 22 Kabupaten.
Ketua panitia kejurda tinju amatir di Malaka, Roberthus Klau, S.Pd mengatakan panitia sudah mulai bekerja.
Baca Juga: HEBAT! Marselino Ferdinan Diminati Klub Eropa
"Kegiatan ini akan bergulir pada 27 Juni 2023, sampai dengan tanggal 1 Juli 2023 mendatang," kata Robertus Klau alis Roby Klau usai menggelar rapat panitia, Senin 5 Juni 2023.
Roby Klau menjelaskan, kejurda tinju amatir di Malaka itu, akan berlangsung terbuka di Lapangan umum Betun, Ibu Kota Kabupaten Malaka.
Pada rapat perdana tersebut, Roby Klau menegaskan, kesuksesan kegiatan kejurda tinju ini menjadi tanggung jawab panitia dan Dinas Pemuda dan Olahraga.
Baca Juga: Jaksa Dalami Kasus BPOLBF di Labuan Bajo, Berikut Pokok Masalahnya
"Harapannya, kita yang tergabung dalam panitia harus kerja keras dan menunjukan hal positif untuk Pertina se-NTT. Semua demi nama baik Malaka," jelas Roby Klau.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Pertina Kabupaten Malaka, Remigius Leki,S.Kom.,M.Si kepada wartawan mengatakan, rapat persiapan kejurda tinju sebagai langkah awal untuk menyukseskan kegiatan tersebut.
"Dalam rapat hari ini, beberapa point sudah kita sepakati bersama yaitu dalam hal kepengurusan panitia dan juga semua seksi terkait kepanitiaan. Namun pada umumnya bahwa kesiapan kita sudah 50 persen. Artinya kita sudah siap laksanakan kegiatan, kemudian kita akan koordinasikan dengan Pertina NTT. Itu untuk bidang teknis, karena Pertina Provinsi yang punya juknis," jelas Remigius.
Baca Juga: TERBARU! Seleksi CPNS 2023 Dibuka Juni?
Sebelumnya, Bupati Simon Nahak sudah melakukan koordinasi dengan Kapolda NTT, Irjen Pol. Johni Asadoma di Kupang terkait dengan akan diadakannya kegiatan tinju amatir.
Hal ini disampaikan Bupati Malaka, Simon Nahak, Kamis 12 Januari 2023 lalu.
Artikel Terkait
Pertina Malaka Kirim Sembilan Petinju Terbaik ke POPDA NTT 2023
Media Okenarasi Siap Hadapi Laporan Wakil Bupati Malaka
Respon Pengaduan Wakil Bupati Malaka, Gabriel Goa: Pejabat Publik Harus Jujur dan Jadi Panutan Rakyat
WASPADA! 10 Orang di NTT Digigit Anjing Rabies, 1 Meninggal Dunia
Simon Nahak: Kabupaten Malaka Raih Opini WTP 4 Kali Berturut-turut
Berpotensi Masuk ke Timor Leste? Berikut Penyebaran Virus Rabies di NTT
Mengenal Lebih Dekat Yanto Bria Calon Anggota DPRD Kabupaten Malaka, Ini Profil Lengkapnya
Komunitas Itakan Uma Gandeng Bank NTT Cabang Betun Gelar Lomba di Momentum Hari Lahir Pancasila